Memancarkan Indahnya Islam

Kapan Awal Puasa 1 Ramadhan 1435 H Dimulai?

Advertisement

Tanggal 1 Ramadhan 2014 ini akan dimulai kapan sebenarnya? Pasti kita semua menantikan itu. Dan pertanyaan itu selalu selalu berulang setiap tahun akhir-akhir ini. Sebab seringkali ada perbedaan dimulainya puasa ramadhan antara beberapa ormas Islam di Indonesia. Tidak sederhana jawabannya. Tergantung siapa yang anda tanya dan siapa yang diikutinya.

Kapan Tanggal 1 Puasa Ramadhan 1435 H Dimulai?

Pada puasa tahun 2014 ini, Muhammadiyah telah menetapkan bahwa awal puasa 1 Ramadhan 1435 H adalah 28 Juni 2014. Dengan demikian, kemungkinan besar awal Ramadhan 1435 H akan berbeda dengan pemerintah. Hal ini disebabkan pemerintah akan mendasarkan keputusannya kepada laporan rukyatul hilal dari seluruh indonesia melalui sidang itsbat.

Berdasarkan perhitungan astronomis, hilal atau bulan sabit Ramadhan 1435 H akan mustahil bisa dilihat dengan mata kepala, bahkan sangat sulit juga dengan bantuan teleskop, pada petang hari tanggal 27 Juni 2014. Barulah pada petang hari 28 Juni 2014, bulan sabit akan mudah terlihat, sehingga 1 Ramadhan 1435 H berdasarkan rukyatul hilal akan dimulai 29 Juni 2014. Peta keterlihatan hilal ramadhan 1435 H di bawah ini bisa membantu memperjelas pernyataan ini.

Peta Visibilitas Hilal Ramadhan 1435 H

Kapan Tanggal 1 Puasa Ramadhan 1435 H Dimulai?

Daerah yang diarsir menunjukkan wilayah yang kemungkinan bisa melihat hilal Ramadhan 1435 H pada petang hari tanggal 28 juni 2014.

Kapan Tanggal 1 Puasa Ramadhan 1435 H Dimulai?

Hanya wilayah Amerika Selatan saja yang bisa melihat hilal Ramadhan 1435 H pada petang tanggal 27 juni 2014.

Jadi awal puasa tahun 2014 ini kemungkinan akan berbeda yaitu tanggal 28 Juni 2014 berdasarkan hisab dan tanggal 29 Juni 2014 berdasarkan rukyatul hilal. Wallahu a’lam bisshowab…

Kapan Awal Puasa 1 Ramadhan 1435 H Dimulai? Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Fatiem

0 comments:

Posting Komentar